Kapolsek Ajangale Hadiri Upacara Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Tingkat Kecamatan Ajangale
polresbone.com, BONE–Upacara peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia di Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone dilaksanakan di Lapangan Merdeka Pompanua Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone. Senin, (17/8/2020).
Pelaksanaan Upacara HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia kali ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19 mengingat Pandemi Covid-19 belum berakhir.
Semua peserta upacara wajib mengenakan masker, jumlah peserta dibatasi dan jarak diatur sedemikian rupa guna mencegah penyebaran Covid-19 namun pelaksanaan Upacara tetap berlangsung khidmat
Bertindak selaku Inspektur Upacara adalah Camat Ajangale H. Amirat, S.Sos., M.Si., Perwira Upacara Serka Sudirman ( Babinsa Koramil Ajangale ), Komandan Upacara Serka Suhardi ( Babinsa Koramil Ajangale ), Pembaca Teks Proklamasi Usman Hanafi, S.Sos., M.Si. dan Pembaca Pembukaan Undang-undang Dasar 1945 Sudirman, S.Pd serta Pengibar Bendera Merah Putih Naqqiyya Rifda Salsabilah ( Pembawa Bendera ) Siswa MA Pompanua, Zulkifli Novramadhan (Apit Kiri ), Andika Pratama ( Apit Kanan ) keduanya adalah Siswa SMA Negeri 4 Bone.
Peserta Upacara terdiri dari Pegawai Negeri Sipil dan Purna Paskibra Kecamatan Ajangale sedangkan Personil Polsek Ajangale dan Koramil Ajangale melaksanakan Pengamanan di sekitar tempat pelaksanaan Upacara.
Turut hadir dalam upacara tersebut antara lain, Danramil 1407/01 Ajangale Kapt. Inf. A. Muh. Ilham, Kapolsek Ajangale Polres Bone Iptu Sriyono, Sekcam Ajangale Drs. Andi Wahyu, Kepala UPT dan Pimpinan Instansi se Kecamatan Ajangale, Para Lurah dan Kepala Desa, Ketua PKK Kecamatan Ajangale, Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koramil Ajangale, Ketua Bhayangkari Ranting Ajangale serta sejumlah tamu undangan lainnya.
Setelah Upacara Kapolsek Ajangale Polres Bone Iptu Sriyono yang di temui berharap peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI ditengah pandemi Covid-19 ini hendaknya menjadi momentum dalam mendisiplinkan diri menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 di Era Adaptasi Kebisaan Baru serta mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif demi Indonesia Maju sesuai dengan tema hari kemerdekaan tahun ini.
“Semoga Upacara HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia menumbuhkan semangat nasionalisme generasi penerus bangsa dalam mengisi kemerdekaan dan menjadi momentum dalam mendisiplinkan diri menerapkan Protokol Kesehatan Covid-19 di Era Adaptasi Kebiasaan Baru”. Tutur Kapolsek Ajangale Iptu Sriyono.
(Dirman21)