Baru Satu Jam Menjabat, Kaur Mintu Sat Binmas Polres Bone Langsung turun Ke Mesjid Memberikan Himbauan
polresbone.com, BONE – Sat Binmas Polres Bone gencar melaksanakan penyuluhan dan himbauan ke Masyarakat dimasa Pendemi Covid-19, himbauan kali ini dilaksanakan di Mesjid Desa Cabbeng Kecematan Dua Boccoe Kabupaten Bone, Rabu, 05/08/2020. siang.
Dalam kegiatan ini personil Sat Binmas Polres Bone dipimpin langsung oleh Kaur Bin Ops Sat Binmas Polres Bone Ipda Tajuddin, S.Sos atau lebih dikenal dengan panggilan Pak.Taju beserta 6 orang rekan di Sat Binmas Polres Bone.
Kepada wartawan, Pak. Taju menjelaskan bahwa Himbauan dan penyuluhan kepada Masyarakat adalah pekerjaan rutin dan wajib kami di Sat Binmas Polres Bone dan kali ini kami datang ke Mesjid Desa Cabbeng Kecematan Dua Boccoe Kabupaten Bone memberikan penyuluhan dan Himbauan tentang penerapan protokol Kesehatan dan mengajak masyarakat untuk menaikkan bendera Merah putih karena Bulan ini adalah Bulan Kemerdekaan Republik Indonesia.
Ditambah lagi, Pak. Taju mengatakan bahwa personil yang memberikan penyuluhan dan himbauan adalah Kaur Mintu Sat Binmas Polres Bone Aipda A.Syarif Alqadri dimana personil tersebut baru satu jam menjabat jadi kaur Mintu dan langsung ikut turun kelapangan memberikan penyuluhan dan himbauan. Ungkap Pak.Taju.
Sementara, Sekertaris Desa Cabbeng A.Hidayat mengatakan, saya mewakili warga Desa Cabbeng mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak kepolisian yang selalu mengingatkan kami agar tetap melaksanakan protokol kesehatan dan mengajak warga ikut meriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia dengan cara menaikkan Bendera Merah Putih.