Hadiri Musrenbang Desa Opo, Kapolsek Ajangale Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Bagikan :

polresbone.com, BONE – Kapolsek Ajangale Polres Bone AKP Sriyono menghadiri kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Kabupaten Bone Tahun 2022 di Desa Opo

Acara tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Opo Kecamatan Ajangale Kabupaten Bone Jumat (08/01/2021).

Musrembang yang di buka oleh Sekcam Ajangale Drs. Andi Wahyu, selain di hadiri Kapolsek Ajangale AKP Sriyono juga di hadiri Kepala UPT Puskesmas Ajangale dr. A. Zaenal Syahid, Pimpinan Pertanian Kecamatan Ajangale Anwar. SP, Koordinator Penyuluh Peternakan Kecamatan Ajangale Landu. SP, Kepala Desa Opo Andi Mattoddoang AM, Bhabinkamtibmas Desa Opo AIPTU Muh. Amin, Babinsa Desa Opo
Serka Suhardi.

Hadir pula Staf Kecamatan Ajangale, Ketua BPD Desa Opo, Kepala SD 115 Opo, Imam Desa Opo, Aparat Desa Opo, Para Kepala Dusun dan Ketua RT Desa Opo, Bidan Desa Opo, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat dan Kader Posyandu Desa Opo.

Dalam Musrenbang tersebut, dari beberapa usulan peserta musrenbang berhasil di sepakati untuk di usulkan sebagai skala Prioritas saat musrenbang tingkat kecamatan diantaranya Pembangunan Jembatan Beton, Pengadaan Cermin Cekung, Pembangunan gedung perpustakaan.

Sementara itu, Kapolsek Ajangale AKP Sriyono mengatakan kegiatan Musrenbang di Desa Opo harus diimbangi tingkat kondusifitas kamtibmas yang harus dijaga bersama-sama sehingga semua program Bupati Bone dalam pemerataan pembangunan di Kabupaten Bone khususnya di Kecamatan Ajangale dapat terlaksana.

Dirinya pun berharap program-program yang akan berjalan, kedepannya dapat memberikan dampak signifikan yang dirasakan kemajuan bagi masyarakat Desa Opo Kecamatan Ajangale.

“Saya berharap masyarakat bisa menjaga kondusifitas kamtibmas dalam pelaksanaan pembangunan di tahun 2022 mendatang. Mudah-mudahan dengan partisipasi, kerjasama dan kerja keras kita bersama, Desa Opo Kecamatan Ajangale dapat menjadi lebih baik dimasa yang akan datang” ungkap Kapolsek Ajangale AKP Sriyono.

(Dirman21)