POLSEK BENGO

Kapolsek Bengo Hadiri Upacara Pengukuhan Paskibraka Tingkat Kecamatan Bengo Tahun 2023

Bone-Bengo, Bertempat di Lapangan Bola Dusun Pammase Desa Selli Kecamatan Bengo, Kapolsek Bengo Polres Bone menghadiri pengukuhan Paskibraka Tingkat kecamatan Bengo Kabupaten Bone Tahun 2023, Selasa malam (15 /08/2023)

Hadir dalam Kegiatan tersebut Forkopincam Bengo,Kepala UPTD Se Kecamatan Bengo ,Kepala Sekolah tingkat SLTA se Kecamatan Bengo,Ketua Lembaga Pemerintah tingkat Kecamatan Bengo, Ketua Ormas /OKP Tingkat Kecamatan Bengo

Bertindak sebagai Pembina Upacara Camat Bengo Andi Rizki Pratama, S.STP., MM. Dalam sambutannya Camat Bengo mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dalam penyiapan Paskibraka tingkat kecamatan Bengo untuk upacara peringatan HUT RI ke 78 khususnya kepada Kapolsek Bengo, Danramil dan Dan Yon Armed 21/105 Tarik Kawali yang telah mengutus anak buahnya untuk melatih Paskibraka,” ucapnya

Sementara itu Kapolsek Bengo IPTU Awaluddin, S.Sos saat di kompirmasi mengatakan bahwa sebagai generasi muda, generasi penerus bangsa, harus menghargai jasa para pahlawan, mencontoh semangat juang mereka, pengorbanan mereka  terhadap bangsa dan negara ini. Mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif dan bermanfaat. Anggota Paskibra harus mampu menjadi contoh baik di sekolahan maupun di masyarakat,” imbubnya

Acara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada paskibraka oleh Muspika Kecamatan Bengo dan dilanjutlan dengan acara sesi foto bersama

Laporan:A*d

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *