BONE – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan, anggota Polsek Bengo melaksanakan pengamanan ibadah salat tarawih di sejumlah masjid yang ada di wilayah Kecamatan Bengo, Kabupaten Bone.
Kapolsek Bengo, IPDA Irah, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan kepolisian kepada masyarakat agar dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk dan aman. “Kami menempatkan personel di beberapa masjid untuk memastikan situasi tetap kondusif serta mencegah potensi gangguan kamtibmas,” ujarnya.
Dalam pengamanan tersebut, anggota Polsek Bengo juga memberikan imbauan kepada jamaah agar tetap waspada terhadap barang bawaan, mengunci kendaraan dengan baik, serta menghindari penggunaan petasan yang dapat mengganggu kekhidmatan ibadah.
Selain itu, para personel juga melakukan patroli di sekitar area masjid dan permukiman guna mengantisipasi potensi tindak kejahatan, seperti pencurian rumah kosong yang ditinggalkan pemiliknya saat melaksanakan ibadah.
Masyarakat setempat menyambut baik kehadiran aparat kepolisian dalam pengamanan salat tarawih. “Dengan adanya petugas di sekitar masjid, kami merasa lebih aman dan nyaman dalam beribadah,” ujar salah seorang warga.
Polsek Bengo berkomitmen untuk terus melakukan pengamanan serupa selama bulan Ramadhan guna menciptakan suasana yang damai dan kondusif bagi seluruh masyarakat.
Emank21