POLSEK JAJARAN

Kanit Intel Polsek Lamuru Datangi Sekolah

polresbone.com, BONE – Senin pagi, Kanit Intel Polsek Lamuru Polres Bone Aipda Muh. Yusuf datangi SMPN 3 Lamuru yang beralokasi di Dsn. Mutiara Desa Turu Cinnae Kecamatan Lamuru Kab. Bone, 24/08/2020.

Kedatangannya di sekolah bukan karena adanya kejadian ataupun suatu permasalahan, namun kedatangannya terkait dengan undangan pihak sekolah tentang pembahasan jadwal persekolahan antara pihak sekolah SMPN 3 Lamuru dengan orang tua siswa.

Pertemuan antara pihak sekolah SMPN 3 Lamuru dengan orang tua siswa dilaksanakan di mushollah sekolah dan berlangsung kurang lebih 2 (dua) jam dengan tetap menerapkan protokol kesehatan pencegahan covid-19.

Usai pertemuan Wakil Kepala SMPN 3 Lamuru Aliya Rasyid, S. Ag kepada media dirinya mengatakan bahwa dari hasil pertemuan belum ada hari/jadwal persekolahan karena pihak sekolah masih menunggu rekomendasi atau persetujuan dari UPT Dinas Pendidikan Kabupaten Bone.

“Apabila disetujui itu artinya sekolah harus menyiapkan masker, desinfektan dan hand sanitizer, kegiatan proses belajar-mengajar hanya berlangsung selama 210 menit perharinya dan harus sesuai protokoler kesehatan, sementara kantin ditutup karena tidak ada jam istirahat” tambah Aliya.

Di tempat yang sama Kanit Intel Polsek Lamuru Polres Bone Aipda Muh. Yusuf yang akrab disapah abang kancil ini, kepada media dirinya mengungkapkan bahwa kehadirannya tidak lain hanya memenuhi undangan serta memastikan kegiatan tersebut dapat berlangsung dengan aman, tutup Yusuf.

(Gugu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *