Menjelang Bulan Ramadhan Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Dampingi ASDP dan BPTD XIX Sulselbar Dalam Mengecek Sarana Pelabuhan Bajoe
POLRES BONE- Bajoe, Jelang bulan suci ramadhan Personil Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Polres Bone mendampingi ASDP dan BPTD XIX Sulselbar pelabuhan penyeberangan bajoe mengecek sarana yang ada di pelabuhan bajoe untuk dapat di gunakan oleh para pengguna jasa, Minggu (11/4/2021).
Dalam mendampingi ASDP dan BPTD XIX Sulselbar Personil Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe siap memberikan pelayanan yang terbaik secara maksimal kepada instansi terkait apabila dibutuhkan dalam pengamanan.
Memberikan pelayanan pengamanan kepada instansi terkait dalam pengecekan terutama tempat – tempat ibadah dan warung – warung kopi sebagai salah satu sarana yang sangat di butuhkan oleh seluruh community pelabuhan.
Polsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Polres Bone dampingi instansi terkait melakukan pemeriksaan dan pengecekan semua fasilitas yang ada di pelabuhan bajoe sebagai kesiap siagaan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat terutama bagi para pengguna jasa.
Kapolsek Kawasan Pelabuhan Bajoe Polres Bone Iptu Sukirno mengatakan bahwa tersedianya sarana dan prasarana segala komponen yang membantu efektifitas dalam mengawasi seluruh fasilitas yang di gunakan oleh pengguna jasa merasa nyaman.
Laporan :Muh. Nur