POLSEK DUA BOCCOE

Ciptakan Situasi Kamtibmas Tetap Aman Polsek Dua Boccoe Polres Bone Tingkatkan Patroli

POLRES BONE –  Mengantisipasi gangguan kamtibmas Personil Polsek Dua Boccoe Polres Bone melaksanakan patroli dimalam hari di wilayahnya.

 

Patroli tersebut menyasar tempat-tempat yang dianggap rawan terjadinya tindak kejahatan dalam kegiatan itu personil yang melaksanakan patroli mendatangi warga yang sedang berkumpul, (02/05/2021).

 

Dalam kegiatan itu Aipda Andi Jusriadi, SH berdialog dengan warga dan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan menghimbau kepada remaja untuk tidak melakukan balapan liar yang sering dilakukan pada bulan ramadhan seperti ini terutama menjelang buka puasa dan sahur.

 

“Tujuan patroli ini untuk mencegah tindak kejahatan yang kerap terjadi pada bulan ramadhan seperti ini dan kami menghimbau kepada para remaja agar tidak melakukan balapan liar yang sering dilakukan pada saat menjelang buka puasa dan menjelang sahur” Ungkap Andi Jusriadi, SH.

 

“Kegiatan ini juga kami gunakan untuk bersilaturahmi dengan warga untuk mengetahui situasi yang berkembang di lingkungan masyarakat” lanjutnya.

 

Ditempat terpisah Kapolsek Dua Boccoe Polres Bone Iptu Andi Muh. Siregar, SH mengatakan Kegiatan patroli yang dilaksanakan personil Polsek Dua Boccoe merupakan upaya untuk menciptakan situasi tetap aman di bulan Suci Ramadhan ini agar warga masyarakat merasa aman dan tenang.

 

 

Musmuliadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *