Kanit Binmas Shalat Jumat di Masjid DARUL MUTTAQIN Desa Mallusetasi bersama mahasiswa STKIP Muhammadiyah Bone
polresbone.com, BONE – Jum’at tanggal 28 Agustus 2020 pukul 12.10 wita, bertempat di Masjid Dusun Maccope Desa Maltas Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone, Kanit Binmas Polsek Sibulue Polres Bone Aipda Aras Patarai, SH, menyampaikan khutbah Jum’at,
Dalam khutbah jumat Kanit Binmas menyampaikan himbauan Kamtibmas dan Penerapan Protokol kesehatan kepada jamaah masjid dan warga Desa Mallusetasi diantaranya agar tetap disiplin menggunakan masker, menjaga jarak / social distancing, rajin cuci tangan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran COVID-19 khususnya di Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone.
Setelah Shalat jumat Kanit Binmas Polsek Sibulue Polres Bone Aipda Aras Patarai, SH
bersama Mahasiswa/wi KKN STKIP Muhammadiyah Bone melanjutkan kegiatan penyemprotan disinfektan di Masjid Darul Muttaqin Dusun Maccope Desa Maltas Kecamatan Sibulue Kabupaten Bone.
Dalam kegiatan ini Aipda Aras Patarai S,H, melihat ada kerumunan warga, Aipda Aras Patarai S,H menyempatkan diri untuk singgah dan memberikan himbauan
Penerapan Protokol kesehatan kepada jamaah masjid dan warga Desa Mallusetasi diantaranya agar tetap disiplin menggunakan masker, menjaga jarak / social distancing, rajin cuci tangan sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran COVID-19
Andi Akis